• logo nu online
Home Warta Berita Aktual Kabar Nahdliyin Khutbah Badan Otonom Bahtsul Masail Pesantren Ulama NU Opini
Sabtu, 20 April 2024

Berita Aktual

LAZIZNU

Gerakan Mborong Mlinjoan, Cara NU Banyuwangi Peringati Harlah NU

Gerakan Mborong Mlinjoan, Cara NU Banyuwangi Peringati Harlah NU
Kegiatan Mbrong Mlijo LAZISNU Banyuwangi (Foto: Vina/NUOB)
Kegiatan Mbrong Mlijo LAZISNU Banyuwangi (Foto: Vina/NUOB)

Banyuwangi, NUOB

Dalam rangka menyambut Hari Lahir (Harlah) Nahdlatul Ulama ke-96, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Banyuwangi menggelar gerakan serentak Mborong Mlinjoan untuk dhuafa yang rencananya akan dilaksanakan pada 30-31 Januari 2022.

Gerakan ini  yang nantinya digelorakan oleh Lembaga Amil Zakat Infaq dan Shodakoh Nahdlatul Ulama(LAZISNU) di tiap daerah di Bumi Blambangan.

Hal ini berdasarkan intruksi langsung Ketua PCNU Kabupaten Banyuwangi KH.Ali Makki Zaini, kepada ketua LAZISNU Banyuwangi Imron Rosadi melalui pesan suara via WhatsApp.

"Pada harlah NU kali ini tidak seperti tahun-tahun sebelumnya yang memperingati dengan santunan, kali ini dengan gerakan serentak memborong dagangan mlijoan pada hari dan waktu yang sama untuk di bagikan kepada yang membutuhkan," Ungkap Gus Makki sapaan akrabnya.

Menanggapi hal itu, Ketua LAZISNU Banyuwangi menginstruksikan kepada seluruh pengurus nit Pengelola Zakat Infak dan Sedekah (UPZIS) dan  Jaringan Pengelola Zakat Infak dan Sedekah (JPZIS) se-Banyuwangi untuk melaksanakan gerakan Mborong Mlinjoan seikhlasnya. 

"Gerakan Mborong Mlijo dilakukan sesuai kreatifitas dan inovasi masing-masing JPZIS dan UPZIS setempat, minimal 1 desa atau ranting 1 mlijoan. Gerakan ini dilakukan dengan membawa bendera NU, memakai atribut NU dan mematuhi protokol kesehatan. Sampaikan bahwa kegiatan ini adalah rangkaian dari HARLAH NU," jelas Ketua Lazisnu Banyuwangi  Imron Rosyadi.

Melihat dampak positif dari kegiatan ini dan demi mensukseskan gerakan serentak blonjo mlijoan untuk dhuafa, LAZISNU meminta agar kegiatan ini melibatkan seluruh Badan Otonom(Banom) dan Lembaga untuk ikut berpartisipasi.

Tak ketinggalan LAZISNU Banyuwangi juga meminta agar kegiatan ini diabadikan, untuk di sebarkan ke seluruh akun sosial media dengan menyertakan tagar yang berkaitan dengan NU (vin).


Berita Aktual Terbaru