• logo nu online
Home Warta Berita Aktual Kabar Nahdliyin Khutbah Badan Otonom Bahtsul Masail Pesantren Ulama NU Opini
Senin, 29 April 2024

Berita Aktual

LFNU

LFNU PCNU Banyuwangi: Hilal Tak Terlihat di Bumi Sholawat Badar

LFNU PCNU Banyuwangi: Hilal Tak Terlihat di Bumi Sholawat Badar
Kondisi hilang dilihat dari pantai Pancur Alas Purwo Tegaldlimo Banyuwangi.
Kondisi hilang dilihat dari pantai Pancur Alas Purwo Tegaldlimo Banyuwangi.

NUOB, Banyuwangi 
Lembaga Falakiyah Nahdlatul Ulama (LFNU) Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Banyuwangi telah sukses melakukan rukyatul hilal di Pantai Pancur Tegaldlimo, Banyuwangi, Ahad (18/6).

Meski begitu, LFNU PCNU Banyuwangi tidak berhasil melihat hilal. Hal ini disampaikan langsung oleh Ketua LFNU PCNU Banyuwangi, Gus Gufron.

"Rukyatul hilal sukses namun, hilal tak terlihat di Pantai Pancur," ujarnya saat dihubungi oleh tim NUOB Banyuwangi.

Menurutnya, LFNU Banyuwangi telah menggelar rukyat hilal akhir Dzulqa'dah 1444 H pada Ahad, 18 Juni 2023 atau bertepatan dengan 29 Dzulqa'dah di Pantai Pancur Balai Taman Nasional Alas Purwo Tegaldlimo Banyuwangi.

Lebih lanjut, kata dia, kegiatan tersebut dihadiri sekitar 70 peserta dari Nahdliyin.

"Ada anggota Fatayat NU, Muslimat NU, Kemenag, MWCNU Tegaldlimo, LDII dan Ormas serta pegiat falak yang hadir bersama melihat hilal," imbuhnya.

Gus Gufron menyatakan bahwa hilal tidak terlihat karena ketinggian masih di bawah 1 derajat, tepatnya 0 derajat 52 menit.

Oleh karena itu, pihaknya akan menyampaikan hasil rukyat kepada PWNU Jatim.

"Kita akan laporkan ke PWNU Jatim dan PBNU sebagai dasar Ikhbar PBNU dan Istbat Pemerintah," pungkasnya. 


Editor:

Berita Aktual Terbaru